SUARA INDONESIA SITUBONDO

Ratusan PKL di Situbondo Berjualan Gunakan Pakaian Adat

Syamsuri - 13 August 2023 | 19:08 - Dibaca 1.89k kali
News Ratusan PKL di Situbondo Berjualan Gunakan Pakaian Adat
Pedagang kaki lima di lokasi CFD Situbondo mengenakan baju adat Nusantara, (Foto : Syamsuri/Suaraindonesia.co.id) 

SITUBONDO, Suaraindonesia.co.id - Ratusan pedagang kaki lima (PKL) Situbondo berjualan memakai pakaian adat Nusantara di lokasi car free day (CFD) pada Minggu (13/08/2023) pagi.

Hal tersebut dilakukan mereka, untuk memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Situbondo (Harjakasi) ke-205 dan HUT ke-78 Kemerdekaan RI. 

Ketua Paguyuban CFD Situbondo Khairdianta menyebut, selain memakai pakaian adat Nusantara, para PKL juga menghiasi lapak dagangannya.

"Hari ini dalam rangka menyambut Hari Jadi Situbondo dan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia," kata Khairdianta, Minggu (13/08/2023).

Khairdianta menjelaskan bahwa kegiatan yang mengusung tema "CFD Situbondo untuk Indonesia", ini juga dilombakan dengan hadiah jutaan rupiah. Tidak hanya para PKL, panitia juga menggelar lomba fotografi dan video Tik-Tok.

"Pengunjung CFD Situbondo juga dimanjakan dengan beberapa sajian unik yang dipersembahkan oleh para pedagang dengan busana adat seluruh Nusantara, dan sajian makanan kuliner yang khas dari berbagai daerah," jelasnya. 

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan Perdagangan Situbondo Edi Wiyono berharap kegiatan yang digelar para PKL dapat menarik pengunjung. Sehingga produk UMKM Situbondo dapat berkembang.

"Jika sebelumnya UMKM CFD Situbondo anggotanya hanya 350 pedagang saat ini sudah bertambah lagi menjadi 450 pedagang, artinya pada pedagang di CFC di Kabupaten Situbondo ini sudah semakin baik dan pendapatannya terus bertambah," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syamsuri
Editor : Irqam

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya