SUARA INDONESIA SITUBONDO

Lansia Istri Purnawirawan Polisi di Situbondo Meninggal dengan Luka Sayat di Leher

Syamsuri - 10 August 2023 | 15:08 - Dibaca 1.97k kali
Peristiwa Lansia Istri Purnawirawan Polisi di Situbondo Meninggal dengan Luka Sayat di Leher
Rumah anak dari Korban pembunuhan ditandai garis polisi di Jalan Seroja Kelurahan Dawuhan, Kabupaten Situbondo (Foto: Istimewa)

SITUBONDO, Suaraindonesia.co.id - Warga Kelurahan Mimbaan, Kecamatan Panji, Sumini (90) ditemukan meninggal dunia saat menginap di rumah anaknya, Juni Sukartini, di Jalan Seroja, Dawuhan Kabupaten Situbondo.

Korban meninggal dunia diduga akibat sayatan benda tajam di bagian lehernya. Salah seorang anak korban yang, Endang (60) mengatakan baru mendengar korban meninggal dari saudaranya sekitar pukul 23.30 WIB, Rabu malam (09/08/2023).

Kemudian, kata Endang berdasarkan penjelasan dari kakaknya, korban yang merupakan istri dari purnawirawan polisi tersebut, saat itu sedang tidur bersama anak ke-4 korban dalam satu ruangan namun berbeda kasur.

"Saat kejadian Ibu sempat teriak tercekik, lalu kakak saya bangun menghidupkan lampu, secara bersamaan pelaku sempat menyenggol kakak saya, saat lampu hidup kakak saya sudah melihat ibu berlumuran darah pada bagian leher," jelasnya.

Setelah tersenggol oleh pelaku, kakaknya sempat melihat pelaku membawa senjata tajam dan berlari ke arah belakang rumah.

"Kemungkinan pelaku ini masuk lewat kamar mandi, karena dikamar mandi masih ada jejaknya. Mau lari ke depan pintunya dalam keadaan terkunci, lalu lari kebelakang," imbuhnya.

Menurut Endang, ketika korban diketahui bersimbah darah, saat itu kakaknya langsung membawanya ke salah satu rumah sakit swasta di Kabupaten Situbondo.

"Korban langsung dilarikan ke rumah sakit dekat kota sama anak kakak saya (keponakan-red), tapi ternyata sudah meninggal," ungkapnya.

Keluarga korban mengaku pasrah dan menyerahkan kasus ini untuk ditangani sepenuhnya oleh pihak kepolisian.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Situbondo, AKP Momon Suwito Pratomo saat dihubungi melalui sambungan telepon mengaku sudah mengantongi identitas terduga pelaku.

"Saat ini saya bersama anggota lagi mengejar terduga pelaku," ujarnya singkat.

Kasi Humas Polres Situbondo, Iptu Soetrisno mengatakan bahwa dari hasil penyelidikan sementara, diketahui jumlah pelaku diperkirakan hanya satu orang dan masuk dengan merusak atap bagian belakang rumah.

"Sedangkan untuk motif pembunuhan masih dalam tahap penyelidikan. Korban meninggal dengan kondisi ada (luka) sayatan di bagian leher," jelasnya.

Soetrisno menegaskan, benda yang digunakan untuk melakukan kejahatan tersebut, berdasarkan kesaksian dari cucu korban adalah Silet Cutter.

"Tidak ada barang yang hilang di tempat kejadian, jadi untuk motifnya masih rancu sebelum pelakunya berhasil ditangkap dan memberikan pengakuan," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syamsuri
Editor : Lutfi Hidayat

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya