SUARA INDONESIA SITUBONDO

Satlantas Polres Situbondo Bagikan Nasi Kotak kepada Masyarakat

Syamsuri - 30 October 2020 | 21:10 - Dibaca 258 kali
TNI/Polri Satlantas Polres Situbondo Bagikan Nasi Kotak kepada Masyarakat
Satlantas Polres Situbondo Bagikan Nasi Kotak Kepada Masyarakat ( Foto : Alifia )

SITUBONDO - Usai sholat Jum’at, anggota Satlantas Polres Situbondo membagikan nasi kotak kepada masyarakat dan jamaah di Masjid Jihad Situbondo, Jawa timur, pada hari jum'at 30/10/2020

Kegiatan “Jum’at Berbagi” dilaksanakan di depan Masjid Jihad Situbondo, Pasar Mimbaan kecamatan Panji, Jalan PB Sudirman dan Jalan Ahmad Yani Situbondo dengan sasaran masyarakat yang turun dari masjid melaksanakan ibadah sholat Jum’at dan masyarakat kurang mampu. 

Kasat Lantas AKP Indah Citra Fitriani, S.I.K. mengatakan kegiatan “Jum’at Berbagi” ini dilakukan rutin setiap hari Jum’at dengan lokasi berpindah-pindah tujuannya mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus sosialisasi tertib lalu lintas dan protokol kesehatan Covid-19 khususnya memakai masker saat beraktifitas dilur rumah.

“Kegiatan ini untuk mendekatkan diri bersama masyarakat sekaligus mengajak masyarakat agar peduli sesama” terang Kasat Lantas AKP Indah Citra Fitriani, S.I.K. 

AKP Indah Citra Fitriani, S.I.K. juga mengatakan bahwa setiap Jum’at ada tiga kegiatan rutin Satlantas Polres Situbondo yaitu himbauan keliling untuk sholat Jum’at, pengamanan dan pengaturan lalu lintas di depan Masjid dan membagikan nasi kotak selepas ibadah sholat Jum’at. 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syamsuri
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya