SUARA INDONESIA SITUBONDO

Awal Ramadhan, 2 Rumah di Kecamatan Asembagus Situbondo Terbakar

Irwan Rakhday - 17 April 2021 | 10:04 - Dibaca 2.13k kali
Peristiwa Daerah Awal Ramadhan, 2 Rumah di Kecamatan Asembagus Situbondo Terbakar
Para petugas Damkar Second City Asembagus saat memadamkan api, Sabtu (17/4/2021) dini hari.

SITUBONDO - Camat Asembagus, Andi Jaka Setyawan mengungkapkan bahwa musibah kebakaran awal Ramadhan yang terjadi di Desa Wringin Anom, Kecamatan Asembagus, Situbondo terjadi sebanyak 2 kali.

Dikatakannya, kebakaran pertama terjadi pada Selasa (13/4/2021) malam menimpa cafe milik Suniati (50) yang terletak di Desa Wringin Anom, Kecamatan Asembagus.

"Sedangkan kebakaran kedua menimpa Syamsul yang terletak di Desa Asembagus, Kecamatan Asembagus, terbakar pada Sabtu (17/4/2021) dini hari," katanya.

Lebih lanjut dikatakannya, saat terjadi musibah kebakaran di dua lokasi tersebut, keduanya tengah ditinggal pemiliknya.

"Cafe milik Suniati (50) ditinggal pemiliknya salat taraweh. Sedangkan Rumah Syamsul ditinggal pemiliknya ke Jember," tuturnya.

Dengan adanya kebakaran, Camat meminta kepada warga untuk ada upaya preventif saat hendak meninggalkan rumah.

"Kami himbau ada upaya preventif apabila rumah ditinggal dalam keadaan kosong," himbaunya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Irwan Rakhday
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya