SITUBONDO – Koramil 0823/10 Arjasa, Polsek Arjasa bersama Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo melaksanakan kegiatan pengiriman logistik Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Situbondo ke 3 desa, antaranya Desa Jatisari, Desa Curah Tatal dan Desa Kayu Mas, Kecamatan Arjasa, Senin (07/12/2020).
Logistik pilkada tersebut dikirim menggunakan truk Nopol AG 8347 DZ, yang dikemudikan Suparji. “Begitu truk tiba di PPK Kecamatan Arjasa, selanjutnya logistik di naikkan ke atas truk untuk di distribusikan ke 3 desa atau PPS wilayah Kecamatan Arjasa yakni Desa Jatisari, Desa Curah Tatal dan Desa Kayu Mas. Truk bermuatan logistik itu, dikawal Anggota Koramil 0823/10 Arjasa sebanyak 8 personel, Anggota Polsek Arjasa sebanyak 8 personel dan Anggota Satpol PP Arjasa 3 personel,” ujar Danramil 0823/10 Arjasa, Kapten Inf Sugeng Tarmuji.
Sesampenya di lokasi, kata Kapten Inf Sugeng Tarmuji, PPK bersama PPS melaksanakan Pengecekan kelengkapan logistik yang telah diterima dari PPK untuk di simpan oleh PPS Desa tersebut. “Dalam pengiriman logistik Pilkada Serentak tahun 2020 ini juga disaksikan oleh Hasan Sekcam Arjasa, Kapolsek, Ketua PPK Arjasa beserta anggota, Ketua Panwascam Arjasa beserta anggota, PPS Desa Jatisari, Desa Curah Tatal dan Desa Kayu Mas,” pungkas Danramil 0823/10 Arjasa, Kapten Inf Sugeng Tarmuji.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : |
Editor | : |
Komentar & Reaksi