SUARA INDONESIA SITUBONDO

Pantau Pilkada, Waka Polda Jatim Silaturrahmi ke Dua Kiai Kharismati Situbondo

Syamsuri - 08 December 2020 | 10:12 - Dibaca 539 kali
Politik Pantau Pilkada, Waka Polda Jatim Silaturrahmi ke Dua Kiai Kharismati Situbondo
Waka Polda Jatim bersama Kiai Kholil (Heru Hartanto)

SITUBONDO -Silaturrahmi Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Nico Afinta SIK, SH, MH yang diwakili Waka Polda Jatim Brigjen. Pol. Drs. Slamet Hadi Supraptoyo, SH, MH ke KHR. Kholil As'ad Syamsul Arifin Pengasuh pondok Pesantren Wali Songo, Kelurahan Mimbaan, Kecamatan Panji, Kabupaten Situbondo dalam rangka pemantauan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Situbondo tahun 2020, Selasa (8/12/2020)

Keterangan yang disampaikan Waka Polda Jatim Brigjen. Pol. Drs. Slamet Hadi Supraptoyo, SH, MH dihadapan sejumlah wartawan mengatakan bahwa, silaturrahmi kepada KHR Kholil dalam rangka memantau kesiapan pilkada Kabupaten Situbondo. "Insya Allah, atas dukungan para kiai, termasuk KHR. Kholil As'ad Syamsul Arifin pengasuh ponpes Wali Songo, kesiapan pilkada di Kabupaten Situbondo aman," kata Waka Polda Jatim.

Lebih lanjut, Waka Polda Jatim mengatakan, situasi pilkada di Kabupaten Situbondo masih dalam keadaan kondusif dan terkendali. "Harapan saya, kondisi kondusif pilkada Situbondo ini benar benar dirasakan oleh masyarakat Kabupaten Situbondo hingga pasca penghitungan suara, " tuturnya.

Situasi kondusif ini, sambung Brigjen Pol Slamet Hadi Supratoyo, tidak lepas dari dukungan tokoh agama, tokoh masyarakat, para kiai, para ulama serta berbagai lapisan masyarakat lainnya. "Untuk sementara pilkada di seluruh wilayah Jawa Timur masih dalam keadaan normal. Tidak ada kasus pilkada yang menonjol," pungkasnya.

Selanjutnya, usai melaksanakan silaturrami dengan Kiai Kholil, Waka Polda Jatim melanjutkan silarurrahminya ke KHR Achmad Azaim Ibrahimy pengasuh pondok pesantren Salafiyah Safi'yah Sukorejo, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syamsuri
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya