SUARA INDONESIA SITUBONDO

Butuh Biaya Operasi, Bayi di Situbondo Butuh Uluran Tangan Pemerintah dan Dermawan

Zainul Hasan - 21 March 2021 | 15:03 - Dibaca 2.27k kali
Kesehatan Butuh Biaya Operasi, Bayi di Situbondo Butuh Uluran Tangan Pemerintah dan Dermawan
Aisah saat menggendong bayinya

SITUBONDO - Seorang bayi berusia dua bulan bernama Mohamad Solikin putra dari pasangan suami istri Aisah dan Tohari yang menderita penyakit tumbuh daging di dahinya membutuhkan biaya operasi ke rumah sakit dari para dermawan.

Mohamad Solikin yang tinggal di Dusun Pesisir Selatan RT 001 RW 001, Gang I, Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo Jawa Timur ini mengalami benjolan atau daging tumbuh di dahinya sejak lahir.

"Waktu baru lahir benjolannya kecil, tapi sekarang sudah berusia 2 bulan tambah besar. Mau operasi saya tidak punya uang,” jelas Aisah sambil menggendong anaknya, Minggu (21/3/2021).

“Ayahnya Mohamad bekerja sebagai nelayan yang penghasilannya tidak menentu. Untuk biaya hidup sehari-hari kadang kekurangan apalagi buat biaya operasi," lanjutnya.

Menurut Aisah benjolan di dahi bayinya yang lembek dan terus membesar itu, dikhawatirkan akan mempengaruhi pertumbuhannya.

“Walaupun saya memiliki Kartu Indonesia Sehat, tapi kartu itu sudah tidak berlaku. Harapan saya kepada pemerintah, swasta maupun para dermawan bisa membantu biaya operasi bayi saya,” harapnya.

Sementara itu, Tohari bapak bayi yang mempunyai benjolan di dahinya mengatakan bahwa, dirinya benar-benar dari keluarga yang kurang mampu dan sangat berharap ada uluran tangan pemerintah maupun para dermawan untuk biaya operasi anaknya tersebut.

“Saya bekerja sebagai nelayan yang penghasilannya tidak tentu,” keluhnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Zainul Hasan
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya